Setiap hunian pasti membutuhkan alat sanitary sebagai pelengkap dan penunjang kebersihan. Alat ini menjadi unsur penting yang harus ada pada kamar mandi dan toilet. Bukan hanya satu, tetapi lebih dari satu alat yang memiliki fungsi penggunaannya masing-masing.
Oleh karena itu, ada baiknya bila Anda mengetahui apa saja sanitary kamar mandi dan toilet yang wajib ada. Bila salah satu sanitary tidak ada, maka fungsi penggunaan kamar mandi atau toilet menjadi kurang maksimal. Kondisi seperti ini, tentu dapat membuat Anda menjadi merasa kurang nyaman.
Pada kesempatan kali ini akan dibahas mengenai alat sanitary beserta fungsi penggunaannya. Dengan begitu, Anda akan semakin paham pentingnya sanitary kamar mandi dan toilet. Langsung saja simak ulasannya!
Sanitary adalah alat-alat pembersih yang ada di dalam kamar mandi atau toilet. Kegunaan alat ini, tentu sangatlah penting atau wajib ada pada setiap tipe hunian. Sedangkan untuk jenis alat sanitary penggunaannya disesuaikan dengan kebutuhan. Jadi, telah menjadi bagian penting dari furniture kamar mandi dan toilet.
Semakin besar hunian, maka sanitary yang dibutuhkan pun akan jauh lebih kompleks. Misalnya pada gedung berlantai, kamar mandi dan toilet pasti lebih dari satu. Maka, alat sanitary yang digunakan bisa lebih banyak. Oleh karena itu, selalu pertimbangan penggunaan sanitary sesuai kebutuhan hunian.
Terdapat beberapa jenis alat sanitary yang umumnya sering digunakan pada hunian. Jenis sanitary tersebut digunakan sesuai dengan fungsi pemakaiannya, berikut ini diantaranya:
Kloset telah menjadi salah satu sanitary toilet yang sudah sangat familiar, sehingga semua orang sudah mengetahuinya. Untuk fungsi pemakaiannya digunakan sebagai tempat buang air besar (BAB). Selain itu, kloset juga bisa digunakan untuk buang air kecil.
Ada dua jenis kloset yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan yaitu, kloset duduk dan kloset jongkok. Untuk setiap jenisnya menawarkan kelebihan dan kekurangannya masing-masing.
Bidet adalah alat sanitary yang dirancang khusus untuk wanita. Fungsi penggunaannya sebagai tempat buang air kecil. Bentuk dan modelnya yang praktis membuat wanita dapat lebih nyaman saat digunakan.
Tapi, sayangnya bidet di Indonesia masih sangat jarang ditemui atau dipakai. Tidak heran bila Anda akan sangat jarang menemui kamar mandi atau toilet yang menggunakan bidet.
Sanitary yang satu ini, tentu ada pada setiap kamar mandi dan toilet. Wastafel memiliki fungsi sebagai tempat mencuci tangan. Namun, pada pemakaiannya bisa lebih dari sekedar mencuci tangan. Wastafel juga bisa Anda gunakan untuk mencuci muka, menggosok gigi, dan lain sebagainya.
Jadi, Anda bisa menggunakan wastafel untuk membilas apa saja. Ada dua jenis wastafel yang umumnya digunakan yaitu, wastafel gantung dan wastafel meja. Dua jenis wastafel ini bisa Anda sesuaikan dengan pemakaian pada hunian.
Fungsi alat sanitary shower adalah sebagai saluran semprotan air yang digunakan untuk mandi. Dengan menggunakan shower, kegiatan mandi untuk membersihkan tubuh akan lebih mudah dan praktis.
Terdapat dua jenis shower yang umumnya digunakan pada kamar mandi yaitu, hand shower dan fix shower. Bila Anda tidak ingin terlalu repot bisa memilih fix shower. Tetapi, bila Anda ingin semprotan air yang lebih fleksibel bisa memilih hand shower.
Hampir pada setiap hunian yang luas dan besar pasti menggunakan bathtub sebagai sanitary. Untuk fungsi penggunaan bathtub adalah sebagai tempat berendam dan sekaligus mandi. Konsep mandi seperti ini digunakan sebagai media untuk relaksasi tubuh.
Seiring dengan perkembangan teknologi dan kebutuhan, bathtub kini memiliki ukuran yang bervariasi. Mulai dari ukuran sedang hingga besar. Jadi, bukan hanya hunian luas dan besar yang bisa memakai bathtub. Tetapi, hunian minimalis juga bisa menggunakan bathtub.
Floor drain adalah alat sanitary yang memiliki fungsi sebagai penyaring saluran pembuangan. Semua air yang telah digunakan di kamar mandi atau toilet terlebih dahulu akan disaring sebelum masuk kedalam saluran pembuangan.
Adanya sistem penyaringan akan mengurangi resiko saluran pembuangan pada kamar mandi dan toilet menjadi tersumbat. Biasanya kotoran yang ada pada kamar mandi dan toilet tanpa disadari akan ikut bersama aliran air. Oleh karena itu, sangat penting untuk menggunakan floor drain.
Hampir sama dengan fungsi shower, hanya saja jet washer digunakan setelah selesai menggunakan kloset. Penggunaannya hanya ada pada jenis kloset duduk atau posisinya berdampingan. Jadi, Anda akan tidak akan menemukan jet washer bila toilet menggunakan kloset jongkok.
Bisa dikatakan jet washer menjadi salah satu aksesoris cubicle toilet yang selalu digunakan. Adanya jet washer akan sangat membantu untuk melakukan pembersihan baik sebelum dan sesudah menggunakan kloset duduk.
Jadi, itulah beberapa alat sanitary yang harus ada pada setiap hunian. Seperti yang telah dijelaskan bahwa setiap sanitary memiliki fungsi pemakaian yang sangat membantu. Oleh karena itu, jangan sampai Anda lupa menggunakannya pada kamar mandi dan toilet hunian.
Mempertimbangkan penggunaan sanitary pada kamar mandi, tentu menjadi hal yang sangat penting. Tetapi, demi kenyamanan Anda juga harus bisa membuat tampilan kamar mandi menjadi indah dan bersih.
Nah, untuk membuatnya Anda bisa menggunakan partisi kamar mandi dari Kubikel Solusindo. Kami akan membuat tampilan kamar mandi Anda sesuai yang diinginkan. Selain itu, partisi yang kami gunakan memiliki bahan berkualitas dan dikerjakan oleh para ahli dibidangnya. Dijamin hasil partisi kamar mandi akan memberikan hasil memuaskan.
Bila Anda tertarik menggunakan partisi kamar mandi, langsung saja hubungi CS Kubikel Solusindo. Kami juga adalah penyedia layanan cubicle toilet Jakarta. Jadi, Anda bisa mendapatkan berbagai layanan terbaik dengan harga terjangkau!