Schedule: Monday - Saturday: 7:00 - 21:00
info@kubikel.com+628176042858
Pencarian

6 Inspirasi Desain Kamar Mandi di Basement yang Menarik Perhatian

February 8, 2025
Intan Amreta

Siapa bilang basement hanya berfungsi sebagai gudang atau tempat parkir? Dengan sedikit sentuhan, basement bisa disulap menjadi ruang yang nyaman dan fungsional. Salah satunya kamar mandi basement yang menjadi solusi praktis untuk menambah jumlah kamar mandi di rumah Anda.

Namun merancang kamar mandi di area basement membutuhkan perhatian khusus. Sebab kondisi basement cenderung lembab dan kurang cahaya alami sehingga menjadi tantangan tersendiri. Selain itu desain kamar mandi di area basement juga harus menarik agar tidak terkesan suram dan menakutkan.

6 Desain Kamar Mandi Basement, Bukan Sekedar Ruang Tambahan

Sudah bukan menjadi rahasia lagi jika basement seringkali dianggap sebagai area yang kurang menarik di rumah. Namun tahukah Anda jika area ini juga bisa disulap menjadi ruangan yang fungsional dan menarik, termasuk kamar mandi?

Meski demikian, mendesain kamar mandi di area basement bisa menjadi tantangan tersendiri. Tetapi dengan ide yang tepat, Anda bisa menciptakan ruangan yang fungsional dan menarik. Ini dia beberapa inspirasi desain kamar mandi di basement yang bisa mengubah ruang bawah tanah menjadi oasis yang menawan.

1. Desain Skandinavia yang Hangat

Kamar mandi gaya skandinavia, Sumber: bathroomhq.com.au

Kamar mandi gaya skandinavia, Sumber: bathroomhq.com.au

Skandinavia adalah desain yang berasal dari negara Skandinavia seperti Swedia, Norwegia, dan Denmark. Desain ini menekankan pada kesederhanaan, fungsionalitas, dan penggunaan material alami. Warna-warna yang digunakan juga cenderung terang dan hangat seperti putih, abu-abu muda, atau beige.

Untuk kamar mandi di area basement, desain scandinavia menawarkan kesan yang hangat dan nyaman. Anda hanya perlu menggunakan lantai kayu atau keramik bermotif kayu untuk memberikan kesan alami. Jangan lupa lengkapi dengan furniture berdesain simple dan fungsional.

Handuk atau karpet dengan motif cerah juga mampu menambah kesan hangat pada area kamar mandi. Kamar mandi Skandinavia di basement mampu memberikan kesan yang nyaman dan hangat. Dengan konsep ini, area basement akan jauh dari kata suram dan menakutkan.

2. Desain Kontemporer yang Artistik

Sebenarnya apa itu desain kontemporer? Desain kontemporer adalah desain yang terus berkembang dan mengikuti tren terbaru. Konsep ini menekankan pada penggunaan material baru dan teknologi canggih. Warna-warna yang digunakan juga lebih berani dan variatif.

Sedangkan perabotannya menggunakan furniture yang memiliki desain modern dan inovatif. Untuk kamar mandi basement, desain kontemporer mampu memberikan kesan yang modern dan artistik. Dalam hal ini Anda bisa menggunakan dinding dengan tekstur unik, shower dengan desain futuristik, dan cermin dengan bentuk yang asimetris.

Jangan lupa tambahkan lampu-lampu spot atau lampu LED untuk memberikan kesan dramatis pada area kamar mandi. Berkat desain ini Anda akan merasa seperti sedang berada di kamar mandi masa depan setiap kali memasukinya.

3. Desain Japandi yang fungsional

Kamar mandi gaya japandi, Sumber: hipandhome.com

Kamar mandi gaya japandi, Sumber: hipandhome.com

Inspirasi desain kamar mandi basement selanjutnya yang bisa dicoba adalah japandi. Desain japandi menggabungkan elemen Jepang dan Skandinavia yang cocok untuk kamar mandi area basement. Gaya ini menekankan kesederhanaan dan fungsionalitas dengan penggunaan material alami seperti kayu dan batu.

Untuk menghadirkan konsep japandi pada kamar mandi area basement, Anda juga bisa menggunakan rak kayu. Manfaatkan rak tersebut untuk menyimpan berbagai perlengkapan mandi dan jangan lupa tambahkan cermin berbingkai kayu untuk memberikan sentuhan estetis.

Warna-warna netral dan pastel juga menjadi ciri khas dalam desain ini. Dengan memadukan warna tersebut kamar mandi akan terlihat lebih elegan dan tenang. Pastikan untuk memilih perabotan ramah lingkungan guna mendukung konsep desain japandi yang berkelanjutan.

4. Desain Klasik yang Elegan

Desain klasik selalu menjadi pilihan yang tak lekang oleh waktu. Sebab gaya ini menekankan pada kesederhanaan yang indah dan menawan. Gaya klasik identik dengan penggunaan warna lembut dan hangat seperti putih gading, krem, atau coklat.

Untuk kamar mandi desain klasik mampu memberikan kesan yang mewah dan timeless. Anda bisa melengkapi area kamar mandi dengan bathtub berkaki melengkung, shower, dan head besar atau cermin dengan bingkai klasik.

Jangan lupa tambahkan lampu-lampu gantung dengan gaya klasik untuk mempercantik area kamar mandi basement. Meski terkesan sederhana namun konsep semacam ini mampu memberikan kesan yang elegan dan mewah.

5. Desain Vintage yang Nostalgia

Vintage merupakan desain yang terinspirasi dari tahun 1950 hingga 1970. Konsep ini menekankan pada penggunaan warna cerah dan motif unik. Perabotan yang dipilih juga memiliki desain yang klasik dan antik.

Kamar mandi dengan desain vintage mampu memberikan kesan yang unik dan menarik perhatian. Untuk menghadirkan kesan vintage Anda bisa menggunakan ubin keramik bermotif cerah, bathtub dengan kaki melengkung dan cermin berbingkai antik.

Jangan lupa tambahkan pernak-pernik vintage seperti poster atau foto lama untuk memperkuat kesan nostalgia pada kamar mandi Anda. Anda akan merasa seperti sedang berada di masa lalu setiap kali memasuki area kamar mandi.

6. Desain Minimalis yang Elegan

Kamar mandi minimalis, Sumber: inyouths.com

Kamar mandi minimalis, Sumber: inyouths.com

Minimalis selalu menjadi salah satu pilihan desain yang tepat untuk area kamar mandi, termasuk kamar mandi di basement. Gaya ini menekankan pada kesederhanaan, fungsionalitas, dan kebersihan. Konsep minimalis menggunakan warna-warna netral seperti putih, abu-abu, atau krem untuk menciptakan kesan luas dan terang.

Jangan lupa padukan dengan material yang mudah dibersihkan dan tahan lama terhadap kelembaban. Contohnya keramik atau porselen. Untuk menambah sentuhan elegan tambahkan aksen kayu atau logam pada beberapa bagian kamar mandi.

Pencahayaan juga menjadi salah satu faktor penting dalam desain minimalis. Pertimbangkan penggunaan lampu dengan cahaya yang terang namun tetap memberikan kesan hangat dan nyaman. Desain ini sangat cocok untuk area kamar mandi di basement yang berukuran kecil.

Kamar mandi basement adalah investasi yang akan meningkatkan kualitas hidup Anda. Cubicle adalah salah satu elemen dekoratif yang dapat mempercantik area kamar mandi. Hadir dengan berbagai desain dan material, memungkinkan Anda untuk bisa memilih cubicle yang sesuai dengan konsep kamar mandi.

Contohnya untuk konsep minimalis pilih kubikel dengan desain simple dan minimalis. Sedangkan untuk konsep modern pilih cubicle dengan desain yang lebih futuristik. Dapatkan praktisi berkualitas dengan desain yang menarik hanya di cubicle toilet Jakarta.

Perusahaan aplikator yang bergerak dalam bidang jasa dan produksi untuk pemasangan produk cubicle toilet dengan material phenolic board.
© Copyright 2021 - kubikel - All Rights Reserved
menu-circlecross-circle
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram