Schedule: Monday - Saturday: 7:00 - 21:00
info@kubikel.com+628176042858
Pencarian

Kamar Mandi di Bawah Tangga, Bagaimana Membuatnya Lega dan Indah?

March 1, 2023
Ichsan Said

Kamar mandi menjadi salah satu ruangan penting di dalam rumah yang harus ada. Tapi terkadang, sulit menemukan tempat yang pas bila memiliki luas ruangan rumah yang tidak begitu besar. Ada solusi terbaik yang bisa untuk Anda coba yaitu, kamar mandi di bawah tangga.

Memang, konsep kamar mandi yang letaknya di bawah tangga masih jarang diaplikasikan. Kendati demikian, ternyata ada banyak manfaat yang bisa didapatkan. Ya, dengan konsep minimalis yang diterapkan, ide kamar mandi ini bisa menjadi solusi permasalahan ruang yang terbatas. 

Untuk Anda yang tertarik dengan konsep kamar mandi di bawah tangga, ada beberapa tips untuk membuatnya lebih lega dan nyaman. Penasaran? 

Kelebihan Kamar Mandi di Bawah Tangga

Seperti yang disinggung sebelumnya, kamar mandi yang letaknya di bawah tangga memiliki beberapa kelebihan. Tentu, kelebihan ini bisa menjadi pertimbangan ketika Anda ingin menerapkan konsep ini sebagai bagian dekorasi ruang.

Nah, adapun beberapa hal yang menjadi kelebihan konsep kamar mandi yang terletak pada area bawah tangga diantaranya adalah: 

  • Area kosong di bawah tangga dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin terutama pada rumah dengan luas yang terbatas
  • Memudahkan mobilitas saat mengakses kamar mandi di lantai bawah, baik untuk penghuni dan tamu rumah.
  • Memberikan kesan tampilan yang unik dan menarik pada kamar mandi.
  • Menambah nilai estetika rumah.
  • Mempermudah dalam pemisahan kamar mandi dari area lain di rumah.
  • Menambah fungsi pakai tangga agar lebih efisien.

Tentu, selain beberapa poin di atas masih ada cukup banyak kelebihan dari penggunaan konsep kamar mandi yang terletak di bawah tangga. Sebagai tambahan, konsep ini sebenarnya bisa dijadikan ide juga untuk membuat kamar mandi bagi tamu.

Rekomendasi Desain Kamar Mandi di Bawah Tangga

Terdapat beberapa rekomendasi desain kamar mandi untuk area bawah tangga yang bisa menjadi pilihan terbaik Anda. Apa saja pilihannya? Berikut ini beberapa diantaranya:

1. Kamar Mandi Dengan Nuansa Rustic

Kamar mandi bernuansa rustic, Sumber: homestratosphere.com
Kamar mandi bernuansa rustic, Sumber: homestratosphere.com

Bila Anda suka desain kamar mandi dengan tampilan klasik dan kekinian, desain interior rustic bisa menjadi pilihannya. Nuansa rustic bisa didapatkan dari penggunaan ornamen kayu dengan serat yang masih terlihat alami. Tidak semua bagian interior kamar mandi menggunakan ornamen kayu.

Untuk memberikan tampilan yang elegan dan klasik ala rustic. Gunakanlah ornamen kayu hanya pada bagian lantai dan dinding saja. Bila Anda ingin berkreasi lebih, bisa juga menggunakan furniture berbahan kayu solid. Dengan begitu, tampilan kamar mandi akan terlihat klasik, elegan, dan nyaman.

2. Kamar Mandi Bergaya Victorian Klasik

Memberikan tampilan yang mewah dan elegan, tentunya bisa Anda terapkan pada desain kamar mandi di bawah tangga. Gaya victorian klasik bisa menjadi salah satu pilihan yang untuk dicoba. Pasalnya dengan gaya ini Anda bisa berkreasi menggunakan warna-warna cerah dan berani.

Untuk menambah kesan yang mewah dan elegan, Anda juga bisa tambahkan beberapa ornamen klasik. Misalnya seperti cermin dengan frame bergaya klasik dan keramik motif etnik. Selain itu, tambahan hiasan seperti bunga dan gantungan handuk unik bisa memberikan tampilan maksimal pada kamar mandi.

3. Kamar Mandi Modern Minimalis

Nuansa minimalis untuk kamar mandi yang berada pada bawah tangga, Sumber: roomsketcher.com
Nuansa minimalis untuk kamar mandi yang berada pada bawah tangga, Sumber: roomsketcher.com

Tidak semua area di bawah tangga memiliki space yang cukup luas, sehingga memerlukan desain yang tepat. Kamar mandi di bawah tangga minimalis sangat tepat menggunakan desain modern. Hal ini dikarenakan tidak ada banyak ornamen yang digunakan dan hanya diakali dengan permainan warna cerah.

Warna yang umumnya digunakan pada desain kamar mandi modern minimalis adalah warna putih. Ditambah dengan sedikit penggunaan ornamen bergaya modern, memberikan tampilan kamar mandi menjadi lega dan indah.

4. Kamar Mandi Dengan Ilusi Cermin

Memanfaatkan cermin untuk membuat area terlihat lega, Sumber: irishexaminer.com
Memanfaatkan cermin untuk membuat area terlihat lega, Sumber: irishexaminer.com

Ukuran area pada bawah tangga yang tidak begitu luas, tentu membuat suasana kamar mandi terasa sempit. Dengan menggunakan desain kamar mandi ilusi cermin akan memberikan kesan yang lebih lega dan luas.

Saat menggunakan desain kamar mandi dengan ilusi cermin, terdapat hal penting yang perlu untuk diperhatikan. Hal tersebut adalah penggunaan cermin hanya sebagian atau ¼ dari luas dinding. Hal ini dimaksudkan agar kamar mandi tetap terlihat indah dan nyaman.

Tips Membuat Kamar Mandi di Bawah Tangga

Bila Anda ingin membuat kamar mandi pada bawah tangga, terdapat tips yang bisa diikuti agar kamar mandi terasa lebih lega dan lebih nyaman. Beberapa tips yang dimaksud diantaranya adalah:

  1. Memaksimalkan space ruangan pada area bawah tangga sehingga Anda dapat mengetahui luas area kamar mandi yang dapat dibuat.
  2. Tentukan desain kamar mandi sesuai dengan interior ruangan rumah. Hal ini dimaksudkan agar tampilan kamar mandi terlihat matching.
  3. Hindari menggunakan wastafel pedestal karena dapat membuat kamar mandi menjadi lebih sempit. Sebagai penggantinya, Anda bisa menggunakan wastafel gantung minimalis.
  4. Gunakan desain pintu yang sesuai dengan tangga, selain memberikan efek ilusi, desain pintu yang matching dapat memberikan tampilan ruangan menjadi lebih rapi.
  5. Menata furniture kamar mandi dengan tepat pada posisinya. Agar tidak membuat kamar mandi terasa sempit, gunakanlah furniture minimalis dan secukupnya.
  6. Untuk menghindari pengap dan lembab di dalam kamar mandi, jangan lupa memasang ventilasi udara. Usahakan arah ventilasi udara yang dibuat tidak langsung menghadap ruangan utama.

Itulah beberapa tips yang bisa Anda ikuti untuk menciptakan kamar mandi yang lega dan indah. Dengan beberapa tips tersebut, tentu Anda akan mendapatkan gambaran terkait bagaimana menerapkan konsep ini dengan hasil yang maksimal.

Pesan Cubicle Toilet Berkualitas di Kubikel

Belakangan ini, trend menggunakan cubicle toilet cukup banyak diminati. Mungkin Anda sudah tidak asing lagi dengan cubicle toilet. Konsep ini memang menjadi ide toilet yang menarik, termasuk untuk membangun kamar mandi di bawah tangga. 

Nah, jika Anda tertarik menerapkan konsep cubicle toilet pada kamar mandi bawah tangga yang Anda rencanakan, Kubikel Solusindo bisa menjadi opsi tepat untuk mewujudkannya. Kubikel tidak hanya menyediakan jasa pemasangan toilet, tetapi ada juga layanan kaca tempered glass untuk mempercantik tampilan kamar mandi Anda.

Tertarik menggunakan cubicle toilet? Langsung saja hubungi Kubikel Solusindo dan dapatkan berbagai penawaran layanan kaca berkualitas dengan harga terjangkau!

Perusahaan aplikator yang bergerak dalam bidang jasa dan produksi untuk pemasangan produk cubicle toilet dengan material phenolic board.
© Copyright 2021 - kubikel - All Rights Reserved
menu-circlecross-circle
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram