Schedule: Monday - Saturday: 7:00 - 21:00
info@kubikel.com+628176042858
Pencarian

6 Inspirasi Desain Toilet Bioskop yang Instagramable

January 18, 2025
Ana Masrurotul Jannah

Toilet bioskop tidak hanya berfungsi sebagai tempat membersihkan diri saja. Namun, di era media sosial seperti saat ini, toilet juga bisa menjadi spot selfie yang menarik. Orang-orang sering menyebutnya instagramable.

Maka dari itu, desain interior saat ini tidak bisa hanya menekankan pada fungsi saja. Melainkan juga bisa memberikan pengalaman visual yang berkesan bagi para pengunjung. Dengan penataan dekorasi dan perabot yang tepat, maka toilet bioskop bisa jadi tempat yang cocok jika fotonya dibagikan di instagram atau media sosial lainnya.

Nah, untuk membantu Anda menemukan inspirasi desain toilet bioskop yang menarik, maka silahkan baca artikel ini sampai tandas!

Desain Toilet Bioskop sebagai Spot Foto yang Instagenic

Desain toilet di bioskop, Sumber: youtube.com

Desain toilet di bioskop, Sumber: youtube.com

Toilet bioskop tidak hanya bisa dilihat dari fungsinya saja. Selain bisa meningkatkan kenyamanan pengunjung, toilet juga bisa memperkuat identitas branding dari bioskop tersebut. 

Apalagi, jika banyak pengunjung yang membagikan foto toilet bersih dan estetik ke media sosialnya. Maka, bisa dipastikan bahwa bioskop juga akan ikut viral dan memperbanyak pengunjung.

Untuk itu, Anda bisa memilih beberapa referensi desain yang dapat diterapkan untuk menjadi magnet bagi banyak orang. Berikut informasi selengkapnya:

1. Nuansa Vintage Hollywood

Agar tercipta kesan glamor dan klasik, maka Anda bisa mempertimbangkan tema vintage Hollywood. Anda bisa memadukan beberapa unsur desain seperti warna hitam, emas, dan maroon. Kombinasi dari warna-warna tersebut akan membuat toilet jadi tampak lebih elegan.

Kemudian, tambahkan juga beberapa benda seperti lampu marquee yakni lampu yang memiliki bingkai seperti papan nama bioskop klasik. Kemudian, gunakan cermin dengan bingkai emas untuk memberikan nuansa yang mewah. Tempelkan juga poster film lawas agar tema “vintage” semakin menguat.

2. Desain Toilet Art Deco Mewah

Nuansa vintage untuk desain interior toilet bioskop, Sumber: layar.id

Desain toilet art deco, Sumber: layar.id

Selanjutnya, Anda juga dapat mempertimbangkan desain art deco. Model ini lekat dengan pola-pola geometris dan beberapa unsur yang tampak elegan. Pola geometris dapat diterapkan pada lantai dan dinding. Silahkan pilih warna-warna kontras untuk mempertajam konsep tersebut.

Misalnya, dengan memadukan antara warna hitam dan emas untuk kesan yang lebih eksklusif. Agar lebih sempurna, Anda juga dapat menambahkan lampu gantung khas art deco. Kemudian, tambahkan juga beberapa furniture modern dengan kualitas yang tinggi. Dijamin, toilet model ini akan menjadi spot foto favorit bagi para pengunjung yang datang.

3. Desain Futuristik

Jika bioskop ingin menonjolkan kesan yang canggih dan modern, maka bisa mempertimbangkan desain kamar mandi futuristik. Untuk memberikan kesan tersebut, maka Anda bisa menggunakan beberapa unsur seperti lampu LED neon. Anda dapat menambahkan lampu LED dengan warna cerah seperti merah muda, ungu, dan biru.

Kemudian, Anda bisa menggunakan lebih banyak penggunaan material logam dan kaca. Pada bagian cermin, dapat dibentuk melengkung atau bisa juga dengan desain-desain unik supaya nilai estetikanya bertambah. Terakhir, bisa memberikan sentuhan holografis pada pola lantai untuk membuatnya lebih mencolok dan menarik.

4. Desain Minimalis Modern

Salah satu konsep toilet yang paling banyak diadopsi di toilet bioskop adalah konsep minimalis modern. Meski konsep ini sederhana, tetapi memberikan nilai estetika yang cukup baik. Nah, untuk menerapkan konsep ini, Anda sebaiknya menggunakan warna-warna netral seperti abu-abu, putih, dan hitam.

Pada bagian cermin, gunakan ukuran yang besar dengan bingkai yang minimalis. Model cermin ini bisa memberikan ilusi ruangan yang lebih luas. Pada bagian dinding dan lantai, Anda bisa menggunakan bahan seperti granit dan marmer sehingga bisa memberi kesan premium. Pastikan Anda memberikan dekorasi secukupnya saja untuk menekankan konsep minimalis tersebut.

5. Toilet dengan Konsep Alam

Toilet dengan material kayu, Sumber: davidbaileyfurniture.co.uk

Toilet dengan material kayu, Sumber: davidbaileyfurniture.co.uk

Saat ini, konsep-konsep ramah lingkungan yang bertema alam semakin banyak diminati. Bahkan, untuk desain toilet bioskop sekalipun. Pasalnya, konsep ini bisa menciptakan suasana relaksasi yang menenangkan.

Inspirasi untuk desain ini adalah penggunaan dinding hijau yang bisa didapatkan dari tanaman sintetis maupun lumut dekoratif. Kemudian, kombinasikan material alami seperti batu dan kayu. Batu dapat ditambahkan pada wastafel, sedangkan kayu bisa diaplikasikan pada lantai atau dinding.

Tambahkan juga tanaman hias kecil pada sudut ruangan sehingga tampak lebih segar. Pakai juga lampu yang memiliki tone hangat sehingga suasananya lebih nyaman.

6. Desain Toilet yang Mengedepankan Teknologi

Toilet dengan teknologi terkini juga bisa menjadi daya tarik bagi pengunjung. Anda dapat menerapkan beberapa jenis inovasi seperti pencahayaan adjustable dengan adanya lampu warna-warni yang bisa diatur sesuai dengan kebutuhan.

Selain itu, bisa juga menambahkan cermin interaktif dengan layar sentuh dan fitur augmented reality atau AR. Kemudian, di bagian wastafel bisa juga ditambahkan sensor otomatis yang membuatnya lebih nyaman digunakan. Agar kenyamanan pengunjung lebih terjaga, silahkan tambahkan pengharum ruangan otomatis sehingga aroma toilet jadi lebih menyenangkan.

Terakhir, lengkapi toilet dengan speaker musik yang bisa menenangkan pengunjung selama di dalam toilet. Pastinya, toilet bioskop akan viral jika menggunakan fitur-fitur teknologi modern tersebut.

Kesimpulan

Memilih bahan partisi untuk toilet umum, Sumber: commercialwashroomsltd.co.uk

Standar toilet umum bioskop, Sumber: commercialwashroomsltd.co.uk

Desain toilet di bioskop dapat menunjang performa bioskop secara keseluruhan. Pasalnya, di beberapa bioskop memang belum mampu menonjolkan kenyamanan toilet kepada pengunjung. Selain pengunjung harus antre karena jumlah toilet yang kurang, fasilitasnya juga tidak memadai sehingga pengunjung jadi kurang nyaman.

Untuk itu, silahkan pilih desain mana yang paling sesuai dengan tema bioskop. Nah, jika ingin toilet bioskop lebih indah, maka Anda dapat menggunakan kubikel. Ini adalah sekat partisi yang terbuat dari phenolic yang membuat toilet jadi lebih elegan dan tahan lama.

Salah satu penyedia kubikel terbaik di Indonesia adalah Kubikel Solusindo Nusantara sebagai cubicle toilet Jakarta. Tak hanya menyediakan kubikel berkualitas, ada juga layanan pemasangan oleh tenaga profesional yang akan membuat toilet semakin presisi. Untuk itu, segera hubungi kami melalui WhatsApp Chat di pojok kanan bawah laman ini!

Perusahaan aplikator yang bergerak dalam bidang jasa dan produksi untuk pemasangan produk cubicle toilet dengan material phenolic board.
© Copyright 2021 - kubikel - All Rights Reserved
menu-circlecross-circle
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram